News

Dosen Teknik Informatika Universitas Pamulang Gelar Pelatihan Kecerdasan Buatan di SMP PGRI Serpong

Redaksi
×

Dosen Teknik Informatika Universitas Pamulang Gelar Pelatihan Kecerdasan Buatan di SMP PGRI Serpong

Sebarkan artikel ini
Dosen Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang (UNPAM
Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat oleh Dosen Program Studi Teknik Informatika UNPAM di SMP PGRI Serpong. (Foto: Dok. Istimewa). (Foto: Dok. Istimewa)

Serpong – Dosen Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang (UNPAM) melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) di SMP PGRI Serpong pada Kamis, 27 November 2025. Kegiatan ini mengangkat tema “Pelatihan Pengenalan Kecerdasan Buatan untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa pada Praktikum Komputer” sebagai upaya meningkatkan literasi teknologi sejak dini.

Kegiatan PKM tersebut dilaksanakan oleh tim dosen yang terdiri dari Kecitaan Harefa, S.Kom., M.Kom., Rinna Rachmatika, S.Kom., M.Kom., dan Joko Priambodo, M.M., M.Kom. Pelatihan difokuskan pada pengenalan konsep dasar kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) serta contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari dan kegiatan praktikum komputer yang mudah dipahami oleh siswa tingkat SMP.

Dalam pelaksanaannya, para dosen menyampaikan materi secara interaktif dan komunikatif, sehingga siswa tidak hanya memahami konsep AI secara teori, tetapi juga mampu melihat relevansinya dalam penggunaan teknologi digital yang mereka temui sehari-hari. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan minat belajar, berpikir logis, dan kreativitas siswa dalam bidang teknologi informasi.

Dosen Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang (UNPAM
Sesi foto bersama setelah kegiatan. (Foto: Dok. Istimewa)

Kepala SMP PGRI Serpong, Ali Susanto, M.MPd., menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia menilai pelatihan pengenalan kecerdasan buatan sangat bermanfaat dalam menambah wawasan siswa serta mendukung pembelajaran praktikum komputer di sekolah, khususnya dalam menghadapi perkembangan teknologi di era digital.

Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, Universitas Pamulang berharap dapat terus berkontribusi aktif dalam peningkatan kualitas pendidikan serta memperkuat sinergi antara perguruan tinggi dan sekolah menengah. Kegiatan ini juga menjadi wujud komitmen dosen UNPAM dalam menerapkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat.